Atasi Kekeringan Pemerintah Pusat Bantu Pemprov Jateng Bangun 1.000 Embung

0
725

(Vibizmedia – Nasional) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah sedang menyiapkan perencanaan detail bangunan dan anggaran sebesar Rp 21 miliar untuk mengatasi kekeringan yang sedang terjadi melalui program pembangunan 1.000 embung.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranomo mengatakan bahwa saat ini, pihak Pemprov sedang mencanangkan program 1.000 embung dalam mengatasi kekeringan, sampai saat ini sudah 9 embung yang siap dibangun.

Dalam tiga tahun mendatang pembangunan embung ini akan terealisasi, selain dari dana Pemprov, Pemerintah juga akan memberikan bantuannya melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk membangun sekitar 35 embung, ungkap Ganjar.

Saat ini pemerintah provinsi dan pemerintah pusat sedang melakukan koordinasi untuk menyiapkan lahan agar dapat dibangun, sejauh ini Pemprov telah menyiapkan sekitar 568 buah embung sedangkan sisanya sekitar 500 embung akan di bangun oleh pemerintah pusat.

Journalist  : Rully
Editor       : Mark Sinambela
Pic           : Antara

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here