Kinerja Baik Sepanjang Kuartal Tiga, Fundamental Yen Masih Lemah

0
535

Yen Jepang menunjukan kinerja terbaik selama kuartal ketiga, utamanya adalah dominasi sentimen safe haven karena kekhawatiran ekonomi global selama perdagangan Juli, Agustus, dan September seperti Krisi Yunani serta gejolak ekonomi Tiongkok memicu kekhwatiran di pasar equitas. Namun jika melihat kinerja ekonomi Jepang selama kuartal ketiga tidak cukup baik, bahkan kondisi data-data indikator fundamental mengantarkan banyak argumen perlunya stimulus tambahan.

Beberapa indikator fundamental telah ditunjukan bahwa produksi industri turun selama dua bulan bertutut-turut. Penjualan ritel juga mengalami stagnasi sementara order konstruksi merosot 15,6% pada basis tahunan di bulan Agustus. Laporan terbaru kuartalan Tankan Large Manufacturers Index untuk kuartal ketiga menujukan penurunan skor menjadi 12 dari sebelumnya 15. Ini  menunjukkan bisnis Jepang menjadi kurang optimis dan indikasi penurunan rencana belanja modal para pengusaha.

Read More

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here