(Vibizmedia – Kalbar) Pontianak – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, Fery Monang Sihite, melantik Pejabat Administrasi dan Jabatan Fungsional Tertentu Analis Hukum serta melaksanakan pengangkatan sumpah/janji bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Aula Kantor Wilayah, Rabu (05/01). Kegiatan pengangkatan sumpah/janji PNS diikuti oleh seluruh CPNS se- Kota Pontianak secara langsung dan diikuti secara virtual oleh seluruh CPNS se- Kalimantan Barat. Turut hadir para Pejabat Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Kalbar, para Kepala Unit Pelaksana Teknis se- Kota Pontianak, dan pejabat struktural Kanwil Kalbar.
Kakanwil berharap kepada Pejabat Administrasi dan JFT yang baru dilantik agar menjadikan jabatan dan tugas yang akan diemban sebagai amanah yang wajib dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Pejabat dan JFT terpilih karena dianggap memiliki potensi dan kredibilitas serta kemampuan dalam mengemban tugas dan pekerjaan ini, oleh karenanya janganlah mutasi, alih tugas, dan jabatan fungsional yang diperoleh diartikan sebagai sesuatu yang memiliki konotasi negatif bahkan hanya sebagai pelaksanaan tugas yang bersifat rutinitas. Jadikanlah ini menjadi suatu motivasi untuk berbuat yang terbaik.
Kepada CPNS yang secara resmi dilantik menjadi PNS, Fery berharap dapat memegang teguh sumpah/janji yang telah dilafazkan untuk setia dan taat sepenuhnya kepada Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah, serta junjung tinggi martabat PNS, bekerja dengan jujur, tertib, cermat dan bersemangat serta peka, sensitif dan responsive terhadap kondisi yang terjadi. Setiap pekerjaan harus dikerjakan dengan baik dan memberikan manfaat bagi organisasi, masyarakat, juga bangsa dan Negara.
Dalam sambutannya, Kakanwil mengatakan saat ini citra positif Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia terus meningkat dari waktu ke waktu, namun kita juga tidak menutup mata bahwa masih ada beberapa hal yang jauh dari harapan, isu-isu permasalahan yang menyangkut prilaku tidak terpuji.
” Jangan rusak diri anda dan mengorbankan masa depan anda serta keluarga anda hanya untuk kenikmatan semu sesaat. Sekali lagi saya ingatkan kepada saudara, agar benar-benar berkomitmen memberikan yang terbaik sebagai abdi bangsa, mari kita jaga marwah dan nama baik instansi ini bersama-sama “, tegas Kakanwil.
” Saudara dihadapkan kepada tantangan tugas yang lebih berat terlebih dimasa pandemi seperti saat ini. Jadikan tugas yang saudara emban sebagai motivasi tersendiri untuk meningkatkan kinerja, prestasi dan disiplin kerja sebagaimana yang kita yakini bahwa kerja adalah ibadah.” tutup Kakanwil.
(ft/nar:Iqbal/Rzh).