(Vibizmedia – Gaya Hidup) Seringkali kita ingin menambahkan pelengkap yang menyegarkan untuk masakan kita. Untuk itu saus asam manis yang sedap dan gurih bisa jadi pelengkap yang cocok untuk berbagai masakan. Silahkan mencoba resep berikut.
Saus Asam Manis
Bahan yang diperlukan :
Nanas 1 buah
Tomat 3 buah
Wortel 2 buah.
Saus tomat 250 gram
Air sebanyak 500 ml.
Bahan tambahan:
Gula pasir 100 gram.
Saus Inggris 50 ml.
Cara membuat:
1. Potong semua bahan yang diperlukan. Jangan lupa buang bagian tengah nanas, cukup digunakan dagingnya saja. Masukkan potongan nanas, tomat dan wortel ke dalam blender. Terakhir masukkan air. Lalu semua bahan dihaluskan dengan blender.
2. Panaskan wajan, setelah panas masukkan semua bahan yang diblender ke dalam wajan, lalu diaduk rata. Setelah berbuih masukkan Saus tomat diaduk sampai rata semuanya. Selanjutnya setelah sudah panas dan berbuih dapat dimasukkan gula pasir dan Saus Inggris. Kembali diaduk rata sampai matang dan mendidih/berbuih maka saus asam manis dapat disajikan
Silahkan mencoba saus asam manis serba guna ini.