(Vibizmedia – IDX Stocks) – Bursa Efek Indonesia sore ini ditutup anjlok menyusul tertekannya bursa-bursa saham Asia yang bergerak ke zona merah setelah berita tidak mendukung dari AS berkaitan dengan penandatangan perjanjian dagang fase satu antara AS dan China. IHSG berada di level 6283.36, turun 0.66% atau 42.04 poin lebih rendah dibandingkan level penutupannya. Demikian juga dengan indeks LQ45, ditutup turun cukup tajam ke level 1025.06, 0.70% atau 7.24 poin lebih rendah dari penutupannya kemarin sore.
Hanya dua sektor yang mampu bertahan di zona hijau sampai penutupan bursa yaitu sektor industri dasar yang melompat 1.02% dan sektor aneka industri yang hanya naik 0.06 persen. Sementara tekanan terbesar datang dari delapan sektor yang dipimpin oleh sektor agribisnis yang anjlok 2.94 persen.
Dari catatan perdagangan dapat dilihat ada sebanyak 285 saham yang harganya turun, 121 saham yang naik dan 137 saham yang harganya stagnan. Jumlah saham yang diperjual belikan pada sepanjang perdagangan hari ini ada sebanyak 12.48 lembar dengan nilai Rp.7.6 triliun.
Pasar Asia ditutup memerah sore hari ini, dimana indeks Jepang Nikkei 225 turun 0.45% atau 108.60 poin ke level 23916.60 dan indeks Hang Seng turun 111.50 poin atau 0.39% ke level 28773.60. Indeks Shanghai SSEC juga ditutup turun 0.54% atau 16.78 poin ke level 3090.04.
Harga minyak dunia tergelincir pada perdagangan Rabu ditengah kekuatiran kesepakatan perdagangan fase 1 AS-China tidak akan mendorong permintaan karena AS berniat mempertahankan tarif atas barang-barang impor dari China. Harga minyak Brent berada di USD 64.27 per barel atau turun 0.34 persen. Sedangkan minyak West Texas Intermediate (WTI) pengiriman Februari 2020 berada di USD 58.03 per barel atau turun 0.34 persen.
Selasti Panjaitan/Vibizmedia
Editor : Asido Situmorang









