(Vibizmedia – Nasional) Dengan jumlah 10 juta wisatawan mancanegara yang datang ke Indonesia setiap tahunnya, negara mendapatkan devisa sebesar USD 10 miliar, mulai tahun ini pemerintah akan fokus pada pengembangan pariwisata di Indonesia.
Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli mengatakan akan fokus pada sektor pariwisata karena dianggap mudah menciptakan lapangan kerja, ungkapnya usai rapat koordinasi perdana dengan seluruh kementerian yang ada dibawah koordinasinya.
Selain paling mudah menciptakan lapangan kerja, sektor pariwisata juga memiliki dampak langsung kepada pertumbuhan ekonomi suatu daerah diantaranya hotel atau penginapan, restoran dan potensi bisnis lainnya.
Rizal ungkapkan bahwa sektor pariwisata sangat berkaitan dengan sektor lainnya, karena itu perlu di dukung dengan infrastruktur yang memadai dan ketersediaan bandara yang baik, ditargetkan hingga tahun 2019 jumlah wisatawan mancanegara mencapi 20 juta wisatawan dengan devisa mencapai USD 20 miliar.
Journalist : Rully
Editor : Mark Sinambela









