(Vibizmedia – Nasional) Upaya pemerintah dalam mengatasi disparitas harga bahan pokok di wilayah Barat dan Timur, bulan Maret mendatang, pemerintah akan menyelesaikan enam trayek tol laut di Indonesia.
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan bahwa dengan mengoperasikan trayek tol laut bulan Maret mendatang dapat menekan disparitas harga bahan pokok di wilayah Barat dan Timur hingga 30%.
Pada 2015 lalu ada tiga trayek tol laut yang telah dioperasikan yaitu :
Trayek T-1 : dioperasikan oleh KM Caraka Jaya Niaga III-32 dengan rute Tanjung Perak – Tual – Fak fak – Kaimana – Timika – Tanjung Perak
Trayek T-4 : dioperasikan oleh KM Caraka Jaya Niaga III-22, dengan rute Tanjung Priok – Biak – Serui – Nabire – Wasior – Manokwari – Serui – Biak – Tanjung Priok
Trayek T-6 : dioperasikan oleh KM Caraka Jaya Niaga III – 4, dengan rute Tanjung Priok – Kijang – Natuna – Kijang – Tanjung Priok
Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Bobby R Mamahit mengatakan bahwa ada rencana kedepannya pemerintah akan menambah hingga 13 trayek tol laut. Dengan terjadinya konektivitas, disparitas harga antara wilayah Barat dan Timur akan semakin menipis.
Journalist : Rully
Editor : Mark Sinambela
Pic : Antara