Tindak Lanjut Pemerintah Hasil Kunjungan Kenegaraan Presiden Jokowi Ke Eropa

0
813
Presiden Joko Widodo Memimpin Rapat Terbatas Tindak Lanjut Kunjungan Presiden Ke Eropa di Kantor Presiden. FOTO : SETPRES

(Vibizmedia – Nasional) Presiden Joko Widodo menghendaki adanya kesepakatan antara para pengusaha (deal business to business) antara Indonesia dengan Eropa, hasil dari kunjungannya pekan lalu agar dapat direalisasikan senilai USD 20,5 miliar.

Presiden sampaikan bahwa pemerintah melalui Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Tenaga Kerja dan Kementerian Perindustrian akan segera melakukan koordinasi untuk menindaklanjuti komitmen kerjasama vokasi dengan Jerman serta, kerjasama dengan Inggris dalam pengembangan ekonomi kreatif dan industri kreatif baik di bidang desain, handicraft, seni pertunjukan musik dan lainnya.

Selain itu, pemerintah bekerjasama dengan Belanda yang memiliki keunggulan di bidang pengelolaan air dan pelabuhan seperti water supply and sanitation, water for food and ecosystems, water governance dan water safety ditambah kerjasama dengan Uni Eropa yang difokuskan pada negosiasi Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA).

Untuk menindaklanjuti kerjasama dengan negara-negara di Eropa tersebut, Presiden Joko Widodo menginstruksikan Menteri Koordinator bidang Perekonomian untuk menyiapkan semua hal yang berkaitan dengan keuangan inklusif.

Journalist  : Rully
Editor       : Mark Sinambela

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here