Kanwil Babel Kembali Lakukan Jumat Sehat

0
340

(Vibizmedia – Nasional) PANGKALPINANG (Jum’at, 21/05/2021) – Mengingat pepatah legendaris yang berbunyi “Mens sana in corpore sano”, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kep. Bangka Belitung kembali melakukan rutinitas Jum’at Sehat setelah vakum selama bulan Ramadhan. Pada Jum’at Sehat kali ini, Kanwil Babel gelar senam bersama yang diikuti oleh seluruh pegawai Kanwil Babel, baik Pimpinan Tinggi, Pejabat Administrasi, JFT dan JFU. Senam pagi ini dilaksanakan setelah apel pagi rutin.

Senam kali ini mengangkat unsur budaya Bangka Belitung, yaitu tari Bedincak. Seluruh pegawai Kanwil mengikuti senam dengan penuh semangat dan gembira. Dengan dilaksanakannya senam ini, diharapkan daya tahan tubuh meningkat sehingga pegawai Kanwil tidak mudah terpapar berbagai virus, termasuk virus COVID-19. Kegiatan ini dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Jum’at sehat ini termasuk salah satu upaya dalam membentuk pola pikir dan budaya kerja pada Kanwil Babel.

Sumbe : Humas Kanwil Babel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here