Kemenkumham Jatim Gelar “Ngopi” Bareng Peneliti Puslitkoka Jember

0
300

(Vibizmedia – Jatim) JEMBER – Kanwil Kemenkumham Jatim terus mendorong kabupaten/kota di Jawa Timur untuk menginventarisir potensi Indikasi Geografis (IG) di daerahnya masing-masing.

Salah satu agendanya yaitu “NGOPI” (Ngobrol Pintar) dengan para peneliti di Puslitkoka Jember pada Rabu (16/02/22).

Bertempat di ruang rapat Puslitkoka, hadir Kapuslitkoka Agung Wahyu Susilo, Kabid Yankum Mustiqo Vitra Ardhiansyah, Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Pemkab Jember Imam Sudarmaji dan perwakilan kelompok petani kopi cikal bakal pembentukan MPIG di wilayah Jember.

Kegiatan yang ditujukan untuk pemetaan pendaftaran Indikasi Geografis tersebut diapresiasi para peserta. Antusiasme para petani kopi jember dari wilayah timur dan barat Kabupaten Jember (lereng gunung Argopuro, Raung dan Merubetiri) begitu terasa ketika Imam menyampaikan bahwa Pemkab Jember tahun ini siap mengawal dan memfasilitasi pendaftaran 2 IG kopi Jember sebagai representasi tekad Bupati untuk mencanangkan branding “Jember Kopi Robusta Terbaik”.

“Langkah strategis dan target juga telah disusun untuk mewujudkan cita-cita petani kopi Jember yang ingin segera memiliki IG Kopi,” ujar Imam.

Langkah tersebut, lanjutnya, mulai dari penandatanganan kerjasama antara Distan dan Puslitkoka, pembentukan MPIG, eksplorasi data untuk penyusunan buku persyaratan IG, hingga pendaftaran nya ke DJKI.

Sementara itu Kabid Yankum menyampaikan bahwa potensi Pendaftaran IG kopi Jatim dalam kurun dua tahun kedepan yaitu: 2 IG Kopi Jember, IG Kopi EXCELSA Jombang, dan IG Kopi Banyuwangi.

Empat IG kopi ini, lanjutnya, akan menambah khasanah IG Kopi Jatim yang telah terdaftar sebelumnya yaitu: Kopi Java Ijen Raung, Kopi KRP Pasuruan, Kopi Hyang Argopuro Bondowoso, Kopi Arom Langit Pasuruan.

“Sehingga dengan delapan IG Kopi ini, sangat tepat bila Menteri BUMN Erick Thohir pada awal februari lalu menetapkan Jawa Timur sebagai pilot project ekspor kopi terbaik Indonesia,” tuturnya.

Sumber : (Humas Kemenkumham Jatim)