Pemerintah Targetkan Program Satu Juta Rumah Selesai Tahun Ini

0
1012

(Vibizmedia – Nasional) Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) backlog konsep kepemilikan tahun 2014 mencapai 13,5 juta unit. Pemerintah sedang berupaya membangun rumah murah bagi masyarakat berpenghasilan rendah, program sejuta rumah, presiden menargetkan selesai tahun ini.

Pencanangan program sejuta rumah oleh Presiden Joko Widodo pada 29 April lalu telah berjalan dengan baik yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dari Aceh sampai Papua sesuaikan dengan jumlah kebutuhan rumah dari masing-masing daerah. Setelah 1,5 bulan progres pembangunan fisik sampai dengan April sudah dibangun 331.000 hunian belum termasuk pembangunan atas inisiasi pihak swasta dan pembangunan yang sudah berjalan oleh pengembang sudah mencapai 200 ribu hunian.

Proyek besar senilai Rp 88,5 triliun ini, memerlukan dukungan dari semua pihak baik pemerintah daerah, pengembang dan masyarakat. Pemerintah dalam waktu dekat akan mengeluarkan payung hukum yang mengatur diskon Izin Mendirikan Bangunan (IMB) khusus rumah sederhana, rumah murah, rumah susun termasuk pengembang sebesar 95% karena bagian dari pendapatan daerah jika tidak dipungut biaya akan menyalahi undang-undang.

Selain itu pengembang akan mendapatkan kemudahan perizinan dan bantuan prasarana dan sarana antara lain listrik, jalan dan saluran air. Penyederhanaan regulasi untuk pembangunan rumah, penyediaan hunian berimbang antara rumah besar dan kecil seimbang dengan komposisi tertentu telah disiapkan pemerintah dan statusnya aturan tersebut sedang ditindaklanjuti oleh Kementerian Hukum dan Ham sekitar 10 aturan.

Pemerintah juga telah siapkan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahaan (FLPP) atau pembiayaan KPR subsidi sebesar Rp 5,1 triliun telah terserap sebesar Rp 2,1 triliun, bulan ini sampai dengan Juli penyerapan masih akan terus naik.

 

Journalist  : Rully
Editor       : Mark Sinambela
Pic           : Antara

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here