Pengunjuk rasa melindungi diri dengan payung saat melakukan aksi protes menentang uu keamanan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dan pemerintahannya, saat terjadi hujan lebat akibat topan Etau, di Tokyo, Rabu (9/9). Abe memenangkan masa jabatan dua kali berturut-turut yang langka sebagai pemimpin partai dan perdana menteri, berjanji akan tetap fokus dan mengembalikan kejayaan negara ekonomi ketiga terbesar di dunia ini dan memperdalam perdebatan tentang revisi konstitusi pasifis. Spanduk (tengah) yang dibawa pengunjuk rasa bertuliskan, “Batalkan undang-undang”.
(RL/VM-ANTARA FOTO/REUTERS/Issei Kato)









