Deflasi Belum Terkalahkan, Kurs Yen Jepang Sulit Naik

0
934

Kurs Yen Jepang terhadap dollar AS bergerak volatil hingga sesi Asia Jumat akhir pekan ini (25/8) namun jika melihat secara mingguan pergerakan kurs  mata uang ini sideways terhadap dollar AS, harga terkini masih menempel pada harga pembukan awal pekan.Volatilitas kurs Yen Jepang terhadap dollar AS masih dikendarai oleh beragam perkiraan pada kebijakan kedua bank Sentral BoJ dan The Fed untuk penyesuaian  antara kondisi perekonomian negeriya masing-masing dengan kondisi ekonomi secara global.

Dari sisi negara mata uang Yen Jepang, masalah deflasi belum terkalahkan. Pagi tadi juga telah dikonfirmasikan pada laju inflasi untuk bulan Agustus y/y masih stagnan di angka 0.2% sedangakan inflasi inti (Core Inflatioan) y/y Agustus jatuh di angka negatif -0.1% dari posisi sebelumnya 0%. Kondisi ini tentunya memberikan sentimen buruk pada kepercayaan investor terhadap BoJ untuk menangani masalah deflasi sehingga menimbulkan ekspektasi untuk pelonggaran lebih lanjut dan akan berdampak pada pelemahan Yen.

Read More

Irfan Purnawan/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here