
(Vibizmedia – Nasional) Tahun ini, Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan menyelesaikan dan meresmikan 2 bendungan Paya Seunara di Kota Sabang, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) dan Bendungan Teritip di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Direktur Jenderal Sumber Daya Air (SDA) Kementerian PUPR Mudjiadi mengatakan bahwa tahun ini pada bulan September, rencananya bendungan Paya Seunara akan diresmikan, juga bendungan Teritip pada bulan November mendatang.
Berdasarkan data kontrak pembangunan infrastruktur yang dimiliki Direktorat Jenderal SDA Kementerian PUPR, biaya pembangunan bendungan Paya Seunara yang sudah mulai dibangun sejak tahun 2001 ini mencapai Rp 37,9 miliar dan bendungan Teritip yang sudah dimulai sejak tahun 2014 tersebut mencapai sebesar Rp 262 miliar.
Bendungan Paya Seunara yang dapat menampung air dari Sungai Paya Seunara sampai 10 juta meter kubik dengan air baku yang disediakan bisa mencapai 125 liter/detik ini, Mudjiadi sampaikan bahwa sampai dengan saat ini progres pembangunan bendungan Paya Seunara sudah mencapai 96%.
Sementara bendungan Teritip yang berkapasitas 2,4 juta meter kubik tersebut, sampai saat ini progresnya sudah mencapai 77%. Keberadaan bendungan tersebut sangat penting karena menjadi mata air bagi masyarakat Balikpapan.
Journalist : Rully
Editor : Mark Sinambela








