(Vibizmedia – Nasional) Berikut adalah angka akumulatif perkembangan data kasus Covid-19 dari seluruh Indonesia hingga tanggal 22 Mei 2021.
Kasus Positif Baru Menurun
Total kasus positif dilaporkan kemarin sejumlah 1.758.898 kasus. Hari ini kasus positif terinfeksi COVID-19 dilaporkan bertambah sebanyak 5.296 kasus. Sehingga total akumulatif menjadi sejumlah 1.769.940 kasus positif. Dengan demikian telah terjadi penurunan kasus dari sejumlah 5.746 kasus kemarin menjadi 5.296 kasus.
Hari ini untuk seluruh provinsi penambahan kasus positif baru di bawah 1000. Penambahan tertinggi adalah Jawa Barat (997), diikuti oleh DKI Jakarta (932), Riau (639), Jawa Tengah (486), Sumatera Barat (301), Jawa Timur (233), Sumsel (204), Bangka Belitung (190), Kepulauan Riau (174), DIY (138), Aceh (135).
Berikut rincian penambahan kasus positif per provinsi per tanggal 22 Mei 2021:
– Jabar 997
– Jakarta 932
– Riau 639
– Jateng 486
– Sumbar 301
– Jatim 233
– Sumsel 204
– Babel 190
– Kepri 174
– DIY 138
– Aceh 135
– Kaltim 99
– Kalteng 96
– Sumut 87
– Kalbar 84
– Lampung 70
– Banten 66
– Jambi 63
– Bengkulu 60
– Bali 50
– Kalsel 48
– NTT 36
– Kaltara 33
– NTB 30
– Sulteng 15
– Sulut 11
– Malut 7
– Papbar 5
– Sulsel 3
– Gorontalo 3
– Sulbar 1
– Sultra
– Maluku
– Papua
Terdaftar provinsi yang tingkat penambahannya di bawah 10 kasus positif ada 8 provinsi : Maluku Utara, Papua Barat, Sulawesi Selatan, Gorontalo, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua..
Daftar provinsi yang tercatat tidak ada penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 ada 3 provinsi : Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua.
Kasus Sembuh dan Persentase Sembuh
Jumlah kasus sembuh kemarin adalah 1.626.142 orang dan hari ini dilaporkan bertambah 3.353 orang, sehingga total yang dinyatakan sembuh menjadi sejumlah 1.629.495. Jika kemarin dilaporkan bertambah 4.570 orang, maka hari ini sejumlah 3.353 kasus sembuh.
Selain itu persentase jumlah kasus sembuh cukup tinggi yaitu sebesar 92,06%
Hal ini didapat jika dibandingkan total kasus positif sejumlah 1.769.940.
Angka kesembuhan tertinggi adalah Jawa Barat (639), Riau (432), DKI Jakarta (397), Sumatera Barat (304), DI Yogyakarta (212), Jawa Timur (196), Jawa Tengah (120), Sumatera Selatan (111), Banten (100).
Jumlah Kasus Meninggal Baru Menurun
Untuk kasus meninggal, jika kemarin diberitakan ada sejumlah 48.887 orang, maka hari ini bertambah sebanyak 186 orang, sehingga total kasus meninggal menjadi 49.073 orang. Dengan demikian jika kemarin tercatat 218 orang kasus meninggal maka hari ini terjadi penurunan kasus menjadi sejumlah 186 orang kasus meninggal.
Kasus Aktif Meningkat
Hari ini dilaporkan kasus aktif naik sejumlah 1.811 menjadi sejumlah 91.240, dibandingkan kemarin sejumlah 89.429 (juga naik sebesar 990).
Jumlah kasus suspek sejumlah 77.996 dan ada 81.816 spesimen.
Akumulasi data tersebut diambil dari hasil uji spesimen sebanyak 15.986.717 spesimen yang dilakukan menggunakan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) dan TCM (Test Cepat Molekuler).
Positivity Rate Harian Menurun
Positive rate adalah jumlah hasil pemeriksaan yang dinyatakan positif dibagi keseluruhan jumlah total pemeriksaan. Secara harian maka ada penambahan orang yang ditest sejumlah 41.765 dengan 12,7% positive rate dibandingkan kemarin sejumlah 92.052 dengan 15,09% positive rate.
Progress Harian Vaksinasi COVID-19
Berdasarkan laporan Kemenkes maka total sasaran vaksinasi secara keseluruhan adalah sejumlah 181.554.465.
Target sasaran vaksinasi saat ini sejumlah 40.349.051. Terdiri dari SDM Kesehatan sejumlah 1.468.764, Petugas Publik sejumlah 17.327.169 dan Lansia sejumlah 21.553.118.
Hingga hari ini vaksinasi tahap pertama telah dilaksanakan total sejumlah 14,869,827 dengan persentase 36.85% (update 22 Mei 2021 jam 18.00), dibandingkan kemarin sejumlah 14,606,331 dengan persentase 36.20% (update 21 Mei 2021 jam 12.00).
Sedangkan vaksinasi tahap kedua telah dilaksanakan total sejumlah 9,853,451 dengan persentase 24.42% (update 22 Mei 2021 jam 18.00), dibandingkan kemarin sejumlah 9,711,246 dengan persentase 24.07% (update 21 Mei 2021 jam 12.00).
Data tersebut diambil dari 34 provinsi. Hingga saat ini seluruh provinsi sudah terdampak Covid-19.
Berikut adalah data COVID-19 di seluruh provinsi pada tanggal 22 Mei 2021:










