(Vibizmedia – Gaya Hidup ) Stasiun kereta api Balti Jaam adalah stasiun kereta utama di Tallinn, Estonia. Terletak di pusat kota Tallinn, tidak jauh dari kawasan Old Town (Kota Tua) yang terkenal. Dekat dengan pelabuhan dan beberapa atraksi wisata lainnya. Letaknya yang strategis membuatnya menjadi titik transit utama bagi warga lokal dan wisatawan.

Pertama kali dibuka pada tahun 1870-an dan merupakan bagian dari jalur kereta api yang menghubungkan Tallinn dengan kota-kota besar lainnya di Eropa. Nama “Balti Jaam” secara harfiah berarti “Stasiun Baltik”, yang mengacu pada kawasan Baltik, tempat Tallinn berada.
Memiliki beberapa jalur kereta api yang melayani perjalanan domestik ke kota-kota besar seperti Tartu dan Pärnu. Serta beberapa tujuan internasional ke negara-negara Baltik lainnya.Di sekitar stasiun, terdapat pusat perbelanjaan, restoran, dan fasilitas lainnya yang memudahkan perjalanan para penumpang.

Terdapat juga terminal bus di dekat stasiun yang memberikan kemudahan bagi penumpang untuk berpindah antar moda transportasi. Sejak beberapa tahun terakhir, Balti Jaam telah mengalami renovasi. Pembaruan besar untuk memperbarui fasilitasnya dan meningkatkan kenyamanan penumpang. Salah satu perubahan besar adalah pembukaan Balti Jaam Market di kawasan stasiun. Merupakan pasar modern yang menawarkan berbagai produk lokal dan internasional.
Balti Jaam bukan hanya stasiun kereta, tetapi juga pusat transportasi yang dinamis, menjadikannya tempat yang sangat penting di Tallinn baik untuk penduduk lokal maupun pengunjung.








