Penguatan Mata Uang Real Brazil Naikkan Harga Kopi Arabika dan Gula Hari Kamis

0
235

(Vibizmedia – Commodity) Penguatan mata uang Real Brazil terhadap dolar AS pada hari Kamis menguatkan harga komoditas seperti kopi arabika dan gula di bursa komoditi berjangka New york.

Harga kopi arabika pada hari Kamis berakhir naik mencapai rekor tertinggi dalam 1 minggu terdukung penguatan mata uang Real Brazil. Harga kopi arabika berjangka kontrak bulan Maret 2024 ditutup naik 1,60% pada 184,05.

Harga gula pada hari Kamis ditutup lebih tinggi terbantu penguatan mata uang Real Brazil memicu short-covering gula berjangka. Harga gula berjangka kontrak bulan Maret 2024 berakhir naik 1,63% pada 21,76.

Pada hari Kamis, mata uang Real Brazil menguat ke level tertinggi dalam 1 minggu terhadap dolar, menghambat penjualan ekspor dari produsen kopi arabika dan gula Brazil.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, harga kopi arabika dan gula akan mencermati pergerakan dolar AS yang akan dipengaruhi rilis data PPI AS, yang jika terealisir meningkat akan menguatkan dolar AS dan menekan mata uang Real Brazil. Jika Real Brazil melemah, akan menekan harga komoditas seperti kopi arabika dan gula.