Belanja di Oxford Street London

0
1208
di Oxford Street London
Oxford street selalu ramai dikunjungi turis ( Foto: Daniel Parade/Kontributor Vibizmedia)

(Gaya Hidup – London) Siapa yang tidak mengenal akan jalan Oxford di London? Pasti banyak yang tahu akan nama jalan ini. Oxford merupakan jalan pusat perbelanjaan yang tersibuk dan terpadat di Eropa.

Ada disebuah jalan raya City of Westminster di London, Inggris. Dahulu Sebagian dari jalan London – Oxford dimulai di Newgate, City of London, dengan sebutan jalan Oxford.

Dibangun di atas salah satu jalan Romawi tertua di London. Oxford Street menjadi jalan paling terkenal. Berbagai gerai dan butik utama melayani sekitar setengah juta pembeli setiap hari

Jalan Oxford sangat Panjang, anda dapat berjalan kaki  dalam waktu 10 menit, apabila hendak pergi ke Oxford pelru waktu yang lebih lama lagi.

Oxford Street pusat belanja tersibuk dan terpadat di Eropa ( Foto: Daniel Parade/Kontributor Vibizmedia)

Di salah satu ujung oxford street ada stasiun Tottenham Court Road, diujung lainnya adalah Marble Arch.

Sebagian besar toko di Oxford Street buka pada pukul 9:00 dan tutup pada jam 21:00 dari hari Senin sampai Sabtu. Pada hari Minggu toko buka pada pukul 12:00 sampai 18:00 sore.

Oxford Street adalah surga belanja terbaik. Belanja di toko-toko terkenal dengan merk-merk terkenal terbaik seperti Gap, River island, Primark, X dan departemen store ikonik Inggris, termasuk Selfridges, Jhon Lewis dan Patners, House of Fraser dan Marks & Spenser.

Bangunan-bangunan indah ada di Oxford Street ( Foto: Daniel Parade/Kontributor Vibizmedia)

Banyak toko besar yang menawarkan harga terbaik, yang menariknya lagi adalah toko souvenir jalanan banyak memiliki label London yang sangat menarik.

Jadi tidak ada alasan untuk anda tidak berkunjung ketempat ini, segera saja yah.